Wednesday 19th February 2025

Marwan : Nasdem Siap Berjuang dan Menangkan Edi-Rendi

KANALKUKAR- Keluarga besar Nasdem Kukar menyambut kedatangan pasangan Edi Damansyah-Rendi Solihin, yang secara resmi telah mendukung pasangan Idaman tersebut di Pilkada Kukar 2020. Lain dari pada biasanya, Edi-Rendi menyerahkan langsung SK DPP Partai Nasdem ke Ketua DPD Nasdem Kukar Marwan, Senin(3/8) di Sekretariat Nasdem Kukar.

“Terima kasih atas sambutannya, Kami pasangan Edi-Rendi sudah didukung DPP Nasdem untuk ikuti Pilkada di Desember 2020 nanti,” papar Edi.

Edi menjelaskan, sudah beberapa kali lakukan komunikasi dan silahturahmi dengan DPP Nasdem, bahkan kami yang mengambil langsung SK dukungan. Dan di berikan arahan oleh Nasdem Pusat, untuk menyerahkan SK secara langsung pengurus Nasdem Kukar. Dengan resminya dukungan Nasdem ke Edi-Rendi, menambah daftar Parpol yang ingin bergabung bersamanya bekerja untuk rakyat.

“Saya berharap Koalisi partai pendukung semakin kuat, jangat ribut secara internal, pentingkan urusan untuk dikedepankan, sesuai rencana kerja kita, yang bermuara terhadao kesejahteraan rakyat, ” ujarnya.

Edi juga menyampaikan, dirinya masih sangat populer dimata masyarakat Kukar berdasarkan Survey yang dilakukan beberapa survey nasional yang menempatkan Edi-Rendi masih urutan teratas.

“Kita prediksi, jika pilkada hari ini digelar, kita menang. Namun saya tidak mau mendahului ketentuan Tuhan, kita tetap harus kerja keras untuk menang, ” ujarnya.

Sementara itu, Marwan selaku Ketua Nasdem Kukar memerintahkan kepada kadernya se Kukar, wajib berjuang dan menangkan pasangan Edi-Rendi, yang sudah didukung oleh DPP.

“Dalam waktu dekat, kita akan lakukan pemantapan dengan kader ditingkat bawah, untuk menyatukan persepsi dan mensolidkan untuk menangkan Edi-Rendi di Pilkada Kukar, ” sebutnya. (Red)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below