
Lewat video conference, juru bicara percepatan penanganan COVID-19 Kab. Kutai Kartanegara kembali menyampaikan penambahan kasus sembuh dari COVID-19 Rabu, (27/5).
Terdapat sebanyak 4 (empat) kasus sembuh, dengan rincian sebagai berikut :
1. KK-6, usia 38 tahun, jenis kelamin laki-laki, dari Kecamatan Tenggarong. Dinyatakan sembuh setelah hasil swab tenggorok negatif selama 2 kali berturut- turut. KK-6 merupkan pelaku perjalanan dari Gowa
dan telah menjalani masa perawatan dan isolasi selama 34 hari.
2. KK-31, usia 33 tahun, jenis kelamin laki-laki, dari Kecamatan Muara Badak. Dinyatakan sembuh setelah hasil swab tenggorok negatif selama 2 kali berturut- turut. KK-31 merupakan pelaku perjalanan dari Gowa dan telah menjalani masa perawatan dan isolasi selama 24 hari.
BACA JUGA : Tidak Ada Hari Libur, Hari Raya Bupati Edi Langsung Kunjungi Korban Banjir
3. KK-34, usia 44 tahun, jenis kelamin laki-laki, dari Kecamatan Muara Badak. Dinyatakan sembuh setelah hasil swab tenggorok negatif selama 2 kali berturut- turut. KK-34 merupakan pelaku perjalanan dari Gowa dan telah menjalani masa perawatan dan isolasi selama 24 hari.
4. KK-40, usia 58 tahun, jenis kelamin laki-laki, dari Kecamatan Kembang Janggut. Dinyatakan sembuh setelah hasil swab tenggorok negatif selama 2 kali berturut-turut. KK-40 merupakan pelaku perjalanan dari Gowa dan telah menjalani masa perawatan dan isolasi selama 29 hari.
“Saya ucapkan selamat kepada semua pasien dan keluarga atas kesembuhannya. Tetap lakukan isolasi mandiri di rumah selama 14 hari ke depan dan menjadi contoh bagi keluarga dan lingkungan sekitarnya dalam upaya pencegahan COVID-19 melalui penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat ,selalu menjaga kebersihan tangan dengan mencuci tangan, menjaga jarak fisik, dan selalu menggunakan masker jika keluar rumah atau jika bersama orang lain.” Tutup Yuli
Hingga hari ini kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Kutai Kartanegara adalah 46 kasus terdiri dari : 17 Orang sedang menjalani perawatan dan 29 kasus dinyatakan telah sembuh. (ss)
Related Posts
Dibuka Bupati Kukar, Swanantara Traditional Music Festival Tumbuhkan Semangat Pelestarian Seni Budaya
Kembangkan Pertanian, Bupati Kukar Harap KTNA Hadirkan Solusi Cerdas Rangkul Kawula Muda
Dorong Pelestarian Lingkungan, Bupati Kukar Serahkan Kendaraan Sampah untuk Sebelas Desa di Marang Kayu
Bupati Kukar Minta BPD Ikut Dorong Perekonomian Masyarakat Melalui Potensi Desa
Terima Kunjungan Kementan, Bupati Kukar Siap Kolaborasi Optimalkan Pertanian Daerah