
TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah menyerahkan bantuan kendaraan motor roda tiga untuk sebelas desa di Kecamatan Marang Kayu. Pemberian bantuan ini sebagai upaya mendorong pelestarian lingkungan di Kukar melalui dua program prioritas Dedikasi Kukar Idaman yaitu program Kukar Peduli Lingkungan dan program Desa Ramah Lingkungan.
Penyerahan kendaraan operasional untuk pengangkutan sampah itu dilakukan Bupati Kukar Edi Damansyah kepada sebelas kepala desa (Kades) yang ada di Kecamatan Marang Kayu, Rabu (21/11/2023) di Halaman Kantor Camat Marang Kayu.
“Hari ini saya menyerahkan bantuan kendaraan motor roda tiga kepada semua pemerintah desa di wilayah Kecamatan Marang Kayu. Saya berharap kendaraan roda tiga ini dapat membantu pemerintah desa dalam pengangkutan sampah di wilayah desa masing-masing,” terangnya.
Edi memaparkan, bantuan kendaraan operasional tersebut berkaitan dua program prioritas atau dedikasi Kukar Idaman. Yaitu Program Kukar Peduli Lingkungan dan Program Desa Ramah Lingkungan.
“Program Kukar Peduli Lingkungan merupakan Program Dedikasi Kukar Idaman yang ditujukan untuk membangun system pengelolaan lingkungan dengan menitikberatkan pada penguatan pengawasan, penyediaan sarana dan prasarana pengelolaan persampahan,” jelasnya.
Sementara program Desa Ramah Lingkungan tambah bupati Edi Damansyah merupakan program yang ditujukan memperkuat pelestarian lingkungan pada desa/kelurahan. Yaitu dengan memberikan insentif bagi desa/kelurahan/RT yang menumbuhkan kebersamaan dalam pengelolaan pembangunan berbasis pelestarian lingkungan.
“Saya berharap bantuan ini dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya dan wujudkan desa ramah lingkungan dan peduli lingkungan,” tegas Edi. (adv)
Related Posts
Pengembangan Sektor Pertanian Jadi Prioritas Desa Perjiwa
Kolaborasi Dengan Perusahaan, 86 LPJU Dipasang Di Desa Benua Puhun
Lahan Eks Tambang Dimanfaatkan Jadi Pengembangan Sektor Pertanian Dan Peternakan Di Kecamatan Sangasanga
Desa Tuana Tuha Tingkatkan Produksi Gula Semut
Pemkab Kukar Terus Upayakan Regenerasi Petani