
Bupati Kukar Edi Damansyah mengatakan, Pemda akan mendukung penuh dan fokus menyelesaikan pembangunan Sekolah Polisi Negara (SPN) yang direncanakan tahun ini.
Hal ini diungkapkan Bupati Edi Damansyah, saat bersilaturahmi dengan Kapolda Kaltim Irjen Pol Muktiono dan jajaran Pemkab Kukar serta tokoh masyarakat, di Pendopo Odah Etam Rabu (15/1/2020) siang.
“tahun ini kami fokus untuk lanjutan penyelesaian atau penyempurnaan sarana prasarana SPN dan pengadaan meubelair dengan anggaran sekitar 30 Miliar, “ungkapnya.
Selain itu lanjut Edi, keberadaan SPN ini kedepannya pasti akan memberikan dampak serta mendorong pengembangan pertumbuhan ekonomi kerakyatan di kawasan disekitar SPN.
“Tentunya dikawasan sekitar SPN nantinya memiliki dampak terhadap masyarakat, salah satunya pertumbuhan ekonomi kerakyatan, apalagi wilayahnya juga tidak terlalu jauh dengan rencana IKN “tutupnya. (Sw1)
Related Posts
Dibuka Bupati Kukar, Swanantara Traditional Music Festival Tumbuhkan Semangat Pelestarian Seni Budaya
Kembangkan Pertanian, Bupati Kukar Harap KTNA Hadirkan Solusi Cerdas Rangkul Kawula Muda
Dorong Pelestarian Lingkungan, Bupati Kukar Serahkan Kendaraan Sampah untuk Sebelas Desa di Marang Kayu
Bupati Kukar Minta BPD Ikut Dorong Perekonomian Masyarakat Melalui Potensi Desa
Terima Kunjungan Kementan, Bupati Kukar Siap Kolaborasi Optimalkan Pertanian Daerah