Wednesday 19th February 2025

Sektor Pertanian, Pariwisata dan Kuliner jadi Aspirasi Warga Loa Kulu Kepada Edi-Rendi

KANALKUKAR, TENGGARONG- TIDAK berlebihan jika segelas kopi disebut menjadi media pemersatu. Bertempat di RT 9, Desa Sumber Sari, Kecamatan Loa Kulu, secara lugas warga menyampaikan aspirasinya kepada Paslon Bupati dan Wabup Kukar Edi Damansyah – Rendi Solihin.

Dengan menggelar kegiatan ngopi bareng, Rendi Solihin datang langsung menemui masyarakat untuk menyerap aspirasi warga. Di sebuah warung bernama Warkop Dua Bersaudara, Rendi bersama unsur masyarakat berdiskusi untuk membahas kemajuan Desa Loa Sumber.

Dengan menggunakan baju hitam bergaris, Rendi turut langsung memastikan proses kampanye berjalan dengan protokol Covid-19. Termasuk membagikan masker untuk langsung digunakan warga.

Dalam pertemuan tersebut, warga tak segan menyampaikan sejumlah aspirasi. Di antaranya terkait ikon desa di sektor pariwisata, kuliner dan pertanian. Rendi Solihin pun menyadari jika Sumber Sari memiliki potensi pertanian dan pariwisata yang begitu menjanjikan. Termasuk beragam makanan tradisional yang banyak diolah dari Loa Kulu.

Salah satu kawasan ikonik desa, yang sering didatangi wisatawan adalah kawasan puncak di gunung Bukit Biru. Tak hanya warga Kukar, pegunungan yang masih asri ini, kerap didatangi sejumlah komunitas pecinta alam dari luar daerah.

Untuk mendukung sektor pertanian tersebut, ia pun memastikan jika turut menyiapkan bantuan peralatan di sektor pertanian, serta pembuatan 120 embung untuk sarana pendukung pertanian. Termasuk upaya membangun jalan-jalan usaha tani untuk memudahkan distribusi hasil pertanian.

“Kami berharap peralatan panen untuk pertanian di Loa Kulu bisa dibantu. Supaya juga bisa meningkatkan lagi hasil panen di Sumber Sari,” ujar Taufik, Ketua BUMDes Sumber Sari.

Selanjutnya, Rendi Solihin mengunjungi salah satu rumah warga bernama Ramli, di RT 19, Desa Loa Kulu Kota, Kecamatan Loa Kulu.

Di rumah tersebutlah, Rendi Solihin kembali menyampaikan berbagai program untuk kemajuan Kukar. Di antaranya program satu RT bantuan Rp 50 juta. Kabar baik ini pun disambut masyarakat yang menjadi peserta kampanye hari itu. Selai itu, juga disampaikan program BPJS gratis bagi 20 ribu warga prasejahtera serta beasiswa tematik di Kukar.

“Semoga kehadiran pemuda, bisa membuat masyarakat Kukar menjadi lebih cepat berkembang,” ujar seorang warga.

Rendi juga mendapat doa restu dari tokoh agama asal Loa Kulu Asia Mahar. Di rumahnya tersebut, Asia Mahar menyampaikan sejumlah nasihat kepada Paslon Edi-Rendi untuk memimpin Kukar dengan baik.

“Semoga dimudahkan jalannya nak. Mungkin nanti ketika memimpin tidak mudah, tapi lalui saja dengan niat yang ikhlas,” ujar Asia.

Penulis : Saleh Hidayat
Editor : Andi Akbar

 

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below